Yesus ada di dalam Bapa dan Bapa di dalam Yesus

Yesus ada di dalam Bapa dan Bapa di dalam Yesus






“Tidak percayakah engkau, bahwa Aku di dalam Bapa dan Bapa di
dalam Aku? Apa yang Aku katakan kepadamu, tidak Aku katakan
dari diri-Ku sendiri, tetapi Bapa, yang diam di dalam Aku, Dialah
yang melakukan pekerjaan-Nya”----Johanes 14: 10
==================================
Yesus ada di dalam Bapa dan Bapa di dalam Yesus.
Inilah kebenaran.
Tuhan, Pencipta Alam Semesta, diklaim oleh semua agama.
Tetapi, apakah klaim agama-agama itu benar?
Apakah pencipta alam semesta yang diklaim agama-agama itu
adalah Tuhan Bapa itu?
Jawabnya adalah jika agama-agama tsb mengakui kebenaran
bahwa Yesus di dalam Tuhan Bapa dan Tuhan Bapa di dalam
Yesus, benarlah pencipta alam semesta dalam agama-agama itu
adalah Tuhan Bapa.
Jadi, jika agama menolak mempercayai bahwa Yesus adalah Tuhan,
sedangkan Dia ada di dalam Tuhan Pencipta Alam Semesta (Tuhan
Bapa) dan Tuhan Pencipta Alam Semesta itu ada di dalam Dia,
maka sesembahan dalam agama tsb bukanlah Tuhan Pencipta
Alam Semesta, melainkan berhala.
Umatnya saja yang mengira sesembahan mereka itu adalah Tuhan
Pencipta Alam Semesta.

alasan tidak percaya Yesus

“Barangsiapa memegang perintah-Ku dan melakukannya, dialah
yang mengasihi Aku. Dan barangsiapa mengasihi Aku, ia akan
dikasihi oleh Bapa-Ku dan Aku pun akan mengasihi dia dan akan
menyatakan diri-Ku kepadanya."----Johanes 14: 21
==================================
Bagi orang-orang yang tidak mempercayai Yesus sebagai
Juruslamat dan Tuhan, Yesus adalah tokoh yang membingungkan,
kontroversial, sulit dipercayai ketuhanan-Nya, kontradiktif ajaran-
ajaran-Nya, dsb.
Mengapa?
Karena, Yesus memang tidak menyatakan diri-Nya kepada mereka?
Mengapa Yesus tidak menyatakan diri-Nya kepada mereka?
Karena, mereka tidak mengasihi-Nya, tidak memegang dan
melakukan ajaran-perintah-Nya.
Mengapa mereka tidak memegang dan melakukan ajaran-perintah-
Nya?
Karena, mereka tidak mempercayai-Nya.
Itulah alasan mereka terus-menerus tersandung dengan
ketuhanan-Nya, sementara di sisi lain Dia menderita dan disalibkan.

Apakah si dia mencintai kamu

1. Orang yang mencintai kamu tidak pernah mampu memberikan
alasan kenapa dia mencintai kamu. Yang dia tahu di hati dan matanya
hanya ada kamu satu- satunya, dan dia akan selalu bahagia jika
melihat kamu bahagia.


2. Walaupunkamusudah memiliki temanistimewa atau kekasih, dia
tidak perduli! Baginya yang penting kamu bahagia dan kamu tetap
menjadi impiannya.


3. Orang yangmencintai kamu selalu menerima kamuapaadanya, di
hati dan matanya kamuselalu yang tercantik walaupun kamumerasa
berat badan kamu sudah bertambah.


4. Orang yang mencintai kamuselalu ingin tau tentang apa saja yang
kamu lalui sepanjang hari ini, dia ingin tau kegiatan kamu.


5. Orang yang mencintai kamu akan mengirimkan SMS/YM/BBM seperti
’ selamat pagi’, ’have fun’, ’selamat tidur’, ‘take care’, dan lain-lain,
walaupun kamu tidak membalas SMS-nya, karena dengan kiriman SMS
itulah dia menyatakan cintanya, menyatakan dengan cara yang
berbeda, bukan “aku CINTA padamu”.


6. Jika kamumerayakantahun baru dankamutidak mengundangnya
kepesta yang kamu adakan, setidak-tidakny a dia akan menelefon
untuk mengucapkan selamat atau mengirim SMS/YM/BBM.


7. Orang yangmencintai kamu akanselalu mengingat setiap kejadian
yangdia lalui bersama kamu,bahkan mungkinkejadian yang kamu
sendiri sudah melupakannya, karena saat-saat itu adalah saat yang
berharga untuknya. dan saat itu matanyapasti berkaca, karena saat
bersamamu tidak selalu terulang.


8. Orang yang mencintai kamu selalu mengingat setiap kata-kata yang
kamu ucapkan, bahkan mungkin kata-kata yang kamu sendiri lupa
pernah mengungkapkannya. karena dia menyematkan kata-kata mu di
hatinya,
berapa banyakkata-kata penuhharapan yangkau tuturkan
padanya, danakhirnya kaumusnahkan? pasti kaulupa, tetapi bukan
orang yang mencintai kamu.


9. Orang yang mencintai kamu akan belajar menggemari lagu-lagu
kegemaran kamu, karena dia ingin tahu apa kegemaran kamu.
Kesukaan kamu kesukaannya juga, walaupun susah menggemari
kesukaan kamu, tapi akhirnya dia bisa.


10. Kalau kamu sedang sakit, dia akan sentiasa mengirim SMS,
menelefon, YM/BBM dll untuk bertanya keadaan kamu - karena dia
khawatir tentang kamu, peduli tentang kamu.


11. Jika kamu mengatakan akan menghadapi ujian, dia akan
menanyakankapan ujian itu berlangsung, dan saat harinya tiba dia
akanmengirimkan SMS/YM/BBM‘good luck’ untuk memberi semangat
kepada kamu.


12. Orang yang mencintai kamu akan memberikan suatu barang
miliknya yang mungkin buat kamu itu sesuatu yang biasa, tetapi
baginya barang itu sangat istimewa.


13. Orang yang mencintai kamu akan terdiam sesaat, ketika sedang
bercakap di telefon dengan kamu, sehingga kamu menjadi bingung.
Sebenarnya saat itu dia merasa sangat gugup karena kamu telah
menggetarkan dunianya.


14. Orang yang mencintai kamu selalu ingin berada di dekat kamu dan
ingin menghabiskan hari-harinya hanya dengan kamu.


15. Orang yang mencintai kamu bertindak lebih seperti saudara
daripada seperti seorang kekasih.


16. Orangyang mencintai kamu sering melakukan hal-hal yang bikin
BETE, seperti menelefon/SMS/YM/BBM kamu 100 kali sehari. Atau
mengejutkan kamu di tengah malam dengan mengirim SMS.
Sebenarnya ketika itu dia sedang memikirkan kamu.


17. Orang yang mencintai kamu kadang- kadang merindukan kamu
dan melakukan hal-hal yang membuat kamu pening. Namun ketika
kamu mengatakan tindakannya itu membuat kamu terganggu dia
akan minta maaf dan tak akan melakukannya lagi.


18. Jika kamumemintanyauntuk mengajarimu sesuatu makaia akan
mengajarimu dgn sabar. Bahkan dia begitu gembira karena dapat
membantu kamu. dia tidak pernah mengelak dari memenuhi
permintaan kamu walau sesulit apapun permintaan itu.


19. Kalau kamu melihat handphone-nya maka nama kamu akan
menghiasi sebagian besar INBOX-nya. Dia masih menyimpanSMS-SMS
dari kamu walaupun ia kamu kirim berbulan-bulan atau bertahun-tahun
yang lalu.


20. Dan jika kamu coba menjauhkan diri darinya atau memberireaksi
menolaknya, dia akan menyadarinya dan menghilang dari kehidupan
kamu, walaupun hal itu membunuh hatinya.


21. Jika suatu saat kamu merindukannya dan ingin memberinya
kesempatan dia akan ada menunggu kamu karena sebenarnya dia tak
pernah mencari orang lain. Dia sentiasa menunggu kamu.


22. Orang yang begitu mencintaimu, tidak pernah memaksa kamu
memberinya sebab dan alasan, walaupun hatinya meronta ingin
mengetahui, karena dia tidak maukamu terbebani karenanya. saat
kaupinta dia pergi, dia pergi tanpa menyalahkan kamu, karena dia
benar-benar mengertib apa itu cinta.

Keempat lilin

Alkisah Ada 4 lilin yang menyala, Sedikit demi sedikit habis meleleh. Suasana begitu sunyi sehingga terdengarlah percakapan mereka Yang pertama berkata: “Aku adalah Damai.” “Namun manusia tak mampu menjagaku: maka lebih baik aku mematikan diriku saja!” Demikianlah sedikit demi sedikit sang lilin padam. Yang kedua berkata: “Aku adalah Iman.” “Sayang aku tak berguna lagi.” “Manusia tak mau mengenalku, untuk itulah tak ada gunanya aku tetap menyala.” Begitu selesai bicara, tiupan angin memadamkannya. Dengan sedih giliran Lilin ketiga bicara: “Aku adalah Cinta.” “Tak mampu lagi aku untuk tetap menyala.” “Manusia tidak lagi memandang dan mengganggapku berguna.” “Mereka saling membenci, bahkan membenci mereka yang mencintainya, membenci keluarganya.” Tanpa menunggu waktu lama, maka matilah Lilin ketiga. Tanpa terduga…Seorang anak saat itu masuk ke dalam kamar, dan melihat ketiga Lilin telah padam. Karena takut akan kegelapan itu, ia berkata: “Ekh apa yang terjadi?? Kalian harus tetap menyala, Aku takut akan kegelapan!” Lalu ia mengangis tersedu-sedu. Lalu dengan terharu Lilin keempat berkata: Jangan takut, Janganlah menangis, selama aku masih ada dan menyala, kita tetap dapat selalu menyalakan ketiga Lilin lainnya: “Akulah HARAPAN. ” Dengan mata bersinar, sang anak mengambil Lilin Harapan, lalu menyalakan kembali ketiga Lilin lainnya.Apa yang tidak pernah mati hanyalah HARAPAN yang ada dalam hatikita…. dan masing-masing kita semoga dapat menjadi alat, seperti sanganak tersebut, yang dalam situasi apapun mampu menghidupkan kembali Iman, Damai, Cinta dengan HARAPAN-nya!

Renungan : Apakah arti Hidupmu




Yakobus 4:14b
Bagaimana anda mendefinisikan kehidupan menentukan masa
depan anda. Perspektif anda akan mempengaruhi cara anda
memanfaatkan waktu anda, membelanjakan uang anda,
menggunakan talenta anda, dan menilai hubungan anda.
Salah satu cara terbaik untuk memahami orang lain adalah
menanyakan mereka, " Bagaimana anda memandang kehidupan
anda ? " anda akan menemukan bahwa ada banyak jawaban
berbeda untuk pertanyaan tersebut sebanyak jumlah orang yang
ditanyai. Saya pernah diberi tahu bahwa kehidupan adalah bagaikan
sebuah sirkus, sebuah daerah ranjau, sebuah roller coaster, sebuah
teka-teki, sebuah simfoni, sebuah perjalanan, dan sebuah tarian.
Orang-orang berkata, " Kehidupan bagaikan roda : Kadang-kadang
anda di atas, kadang-kadang anda di bawah, dan kadang anda
hanya berputar-putar " atau " kehidupan bagaikan sepeda
dengan kecepatan 10 km/jam dengan persneling yang tidak
pernah kita pakai " atau " kehidupan bagaikan permainan kartu :
anda harus memainkan kartu yang dibagikan kepada anda. "
Jika saya bertanya bagaimana anda menggambarkan kehidupan,
gambar apa yang muncul di benak anda ? gambar tersebut adalah
metafora kehidupan anda. Itulah pandangan tentang kehidupan
yang anda pegang secara sadar atau tidak sadar, dalam pikiran
anda. Itulah gambaran anda tentang bagaimana kehidupan berjalan
dan apa yang anda harapkan dari kehidupan itu. Orang-orang
seringkali menunjukkan metafora kehidupan mereka melalui
pakaian, perhiasan, mobil, potongan rambut, tempelan stiker di
bemper, bahkan tato.
Metafora kehidupan anda yang tidak diucapkan mempengaruhi
kehidupan anda lebih dari yang anda sadari. Ini menentukan
harapan-harapan anda, nilai-nilai anda, hubungan-hubungan anda,
sasaran-sasaran anda, dan prioritas-prioritas anda. Contohnya, jika
anda menganggap kehidupan adalah sebuah pesta, nilai utama
anda di dalam kehidupan adalah bersenang-senang. Jika anda
melihat kehidupan sebagai suatu balapan, anda akan menghargai
kecepatan dan mungkin akan seringkali berada dalam ketergesa-
gesaan. Jika anda memandang kehidupan sebagai suatu
pertandingan lari maraton, anda akan menghargai ketekunan. Jika
anda memandang kehidupan sebagai sebuah pertempuran atau
permainan, menang akan menjadi sangat penting bagi anda.
Bagaimana pandangan anda tentang kehidupan ? anda mungkin
mendasarkan kehidupan anda pada suatu metafora kehidupan yang
keliru. Untuk memenuhi tujuan-tujuan Allah sang pencipta anda,
anda harus menantang pandangan umum dan menggantikan
dengan metafora alkitab tentang kehidupan. Alkitab berkata, "
Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi
berubahlah oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat
membedakan manakah kehendak Allah : apa yang baik, yang
berkenan kepada Allah dan yang sempurna. " ( Roma 12:2 )
Alkitab memberikan tiga metafora yang mengajarkan kepada kita
pandangan Allah tentang kehidupan :
1. Kehidupan adalah sebuah Ujian
2. Kehidupan adalah sebuah Kepercayaan
3. Kehidupan adalah sebuah Penugasan Sementara

Renungan penyegaran iman: Kisah Baut Kecil

Bacaan: Filipi 2:1-11

Sebaliknya hendaklah dengan rendah hati yang seorang menganggap
yang lain lebih utama dari pada dirinya sendiri; - Filipi 2:3
Sebuah baut kecil bersama ribuan baut seukurannya dipasang untuk
menahan lempengan-lempengan baja di lambung sebuah kapal besar.

Saat melintasi samudera Hindia yang ganas, baut kecil itu terancam
lepas.
Hal itu membuat ribuan baut lain terancam lepas pula.
Baut-baut
kecil lain berteriak menguatkan, "Awas! Berpeganglah erat-erat! Jika
kamu lepas kami juga akan lepas!" Teriakan itu didengar oleh
lempengan-lempengan baja yang membuat mereka menyerukan hal
yang sama. Bahkan seluruh bagian kapal turut memberi dorongan
semangat pada satu baut kecil itu untuk bertahan. Mereka
mengingatkan bahwa baut kecil itu sangat penting bagi keselamatan
kapal.
Jika ia menyerah dan melepaskan pegangannya, seluruh isi kapal
akan tenggelam.
Dukungan itu membuat baut kecil kembali menemukan
arti penting dirinya di antara komponen kapal lainnya.
Dengan sekuat
tenaga, ia pun berusaha tetap bertahan demi keselamatan seisi kapal.
Sayang, dunia kerja seringkali berkebalikan dengan ilustrasi di atas. Kita
malah cenderung girang melihat rekan sekerja "jatuh", bahkan kita akan
merasa bangga apabila kita sendiri yang membuat rekan kerja gagal
dalam tanggung jawabnya. Jika itu dibiarkan, artinya perpecahan sedang
dimulai dan tanpa sadar kita menggali lubang kubur sendiri. Apa yang
disebut gaya hidup seorang Kristen seakan tidak berlaku di tempat kerja.

Padahal setiap tindakan yang kita lakukan akan selalu disorot oleh Sang
Atasan.

Bagaimana sikap kita dengan rekan kerja? Mungkin saat rekan kerja
menghadapi masalah, kita menganggap itu risiko yang harus ia hadapi
sendiri.
Tapi sebagai tim, kegagalan satu orang akan selalu membawa
dampak pada keseluruhan. Jadi mengapa kita harus saling
menjatuhkan? Bukankah hasilnya tentu jauh lebih baik jika kita saling
mendukung dan bekerjasama menghadapi persoalan? Kristus
mengajarkan bahwa kita adalah satu tubuh. Jika satu anggota
mengalami masalah, yang lainnya harus mendorong dan
menguatkannya.
Jangan sampai masalah yang dialami rekan kerja
malah membuat kita senang.
Tapi baiklah kita berseru, "Berpeganglah
erat-erat! Tanpa kamu, kami akan tenggelam!"
Kegagalan atau kesuksesan rekan sekerja akan selalu mempengaruhi
diri kita juga

» Ilustrasi Rohani ini diambil dari Renungan Harian Spirit

Hidup Dewasa dalam TUHAN

Kedewasaan - I Korintus 13:11-12
(11) Ketika aku kanak-kanak, aku berkata-kata seperti kanak-kanak, aku merasa seperti kanak-kanak, aku berpikir seperti kanak-kanak.
Sekarang sesudah aku menjadi dewasa, aku meninggalkan sifat
kanak-kanak itu.
(12) Karena sekarang kita melihat dalam cermin suatu gambaran yang samar-samar, tetapi nanti kita akan melihat muka dengan muka.
Sekarang aku hanya mengenal dengan tidak sempurna,
tetapi nanti aku akan mengenal dengan sempurna, seperti aku sendiri dikenal.

Pendahuluan

Salah satu ciri penting dari org percaya yg mutlak dimiliki oleh setiap orang percaya yag rindu menikmati kehidupan dlm kesatuan dan
berkemenangan di akhir zaman adalah KEDEWASAAN.
Krn itu setiap org percaya harus HIDUP DEWASA ROHANI
Kedewasaan, tdk berhubungan dgn lamanya, seorg sudah bertobat dan ada di Gereja serta di pelayanan ; namun berhubungan dgn keputusan,
komitmen, sikap hidup, serta dasar pemikirannya.
Orang Dewasa
1. Siap menerima perbedaan
2. Tdk membanggakan kelebihannya
3. Saling melengkapi, bukan saling bersaing
4. Mau berkarya, bukan mau menonjol

Tanda Kedewasaan

1. Seorg dewasa tdk memikirkan yg enak bagi dirinya, namun
memikirkan bagaimana kehidupannya dapat berarti.
2. Seorg dewasa tdk dikendalikan oleh suasana hatinya, namun
komitmen imannya.
3. Seorg dewasa dapat berkata TIDAK.
4. Seorg dewasa tdk hanya terfokus pada haknya namun pada
tanggung jawabnya.
5. Seorg dewasa bukan mengerjakan hanya yg disukai, namun
menyukai semua yg dikerjakan.
6. Seorg dewasa tdk berpikiran pendek, namun berpikiran jauh
kedepan.
7. Seorg dewasa selalu mau belajar dan mau berjuang serta
berkorban.
 
Copyright © 2013. ECHAONAL - All Rights Reserved
Template by ECHAONAL | Proudly powered by Blogger